Halaman

Total Tayangan Halaman

Sabtu, 24 November 2012

Olahraga Bentuk Karakteristik Tuna Grahita


 Jakarta, Special Olimpics Indonesia(SOIna) pada tahun ini mengirimkan tiga atlet untuk mengikuti Special Olympics World Winter Games (SOWWG) di Idaho, Amerika Serikat. SOIna adalah satu-satunya organisasi di Indonesia yang mendapat akreditasi dari Special Olympics International (SOI) untuk menyelenggarakan pelatihan dan kompetisi olahraga bagi penyandang tunagrahita di Indonesia.
 Menurut Pudji Hastuti, Direktur SOIna, organisasi SOIna merupakan anggota ke-79 dari 170 negara anggota SOI. Sejak berdirinya tahun 1989 SOIna berkomitmen untuk menjadikan para penyandang tunagrahita berguna, bermanfaat, dan diterima dalam masyarakat melalui pengembangan olahraga.
 Pola pengembangan ini dipilih karena ada hubunganya antara olahraga dengan pendampingan karakter penyandang tunagrahita. "Dengan olahraga mereka tidak hanya bugar secara fisik, tetapi sekaligus belajar karakter, seperti disiplin, kebersihan, kesehatan, dan sosialisasi," tutur Hastuti yang ditemui di sela-sela pelepasan atlet SOIna ke SOWWG di Departemen Sosial, Selasa (3/2).
 Karakter itu tercermin dalam misi Special Olympics, yaitu menyelenggarakan pelatihan dan kompetisi olahraga sepanjang tahun, memberi kesempatan pada mereka membentuk fisik yang sehat, menunjukkan keberanian, kemampuan, keahlian dan persahabatan dengan keluarganya, atlet Special Olympics lainnya dan masyarakat
Dengan demikian keberangkatan ketiga atlet ke SOWWG ini merupakan langkah konkret SOIna untuk mewujudkan misi tersebut. Selamat jalan para atlet tunagrahita. Selamat mengembangkan karakter dan sportifitas melalui olahraga. "Biarlah kami menang. Tetapi jika kami tidak menang, berilah kami keberanian untuk mencobanya," kata Hastuti mengutip janji atlet Special Olympics.




dikutip dari : 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar